MARABAHAN- Ramadan ke-15, Bupati Barito Kuala, H Bahrul Ilmi, melaksanakan safari Ramadan di Masjid Al Hidayah Desa Tinggiran Tengah, Kecamatan Mekarsari, Sabtu (15/03/2025).
Pada kesempatan itu, Bupati Barito Kuala menyerahkan bantuan berupa uang sebesar Rp45 juta, yang terdiri dari Rp25 juta dari pemerintah kabupaten, Rp10 juta dari Bank BPD Kalsel dan Rp10 Juta dari PT. Talenta Bumi.
Bupati Barito Kuala, H Bahrul llmi yang akrab disapa Pak Haji Bahrul mengimbau masyarakat Barito Kuala dan khususnya Desa Tinggiran Tengah untuk memilah sampah.
"Jadi ke depan nanti di setiap desa kita bikin 1 TPS, yang mana TPS itu terbagi 3 yaitu, sampah organik, anorganik serta Bahan Berbahaya dan Beracun (B3)," ucap H Bahrul llmi meniru ucapan Menteri Lingkungan Hidup RI pada acara Peringatan ASTA Peduli Sampah Nasional di Banjarbaru.
"Sampah itu harus dipisah dulu yang mana termasuk sampah rumah tangga, sampah plastik ,dan kertas, karena ini yang ditegaskan oleh Presiden kita," tambahnya.
Bahkan ujar H Bahrul llmi, ada undang-undang yang mengaturnya.
"Sampah ini sangat penting kita pilah karena jika tidak akan berhamburan, dilihat pun tidak enak. Kita sama-sama berusaha bagaimana meningkatkan kesadaran masyarakat bahwa sampah kita kendalikan dengan baik. Jadi jangan sampai berlarut-larut. Mudah-mudahan pembuangan sampah ini maksimal. Saya ingin mengajak masyarakat tingkatkan kesadaran supaya bagaimana menertibkan sampah," jelasnya.
Acara dilanjutkan dengan pembacaan manaqib Siti Khadijah serta tahlil oleh Ustadz setempat sembari menunggu waktu berbuka puasa dan salat Maghrib berjamaah.
Turut berhadir dalam acara tersebut, Sekda Barito Kuala, Sekwan DPRD Batola, Kapolsek Mekarsari, Danramil, Plt Camat Mekarsari, Pimpinan Bank Kalsel cabang Marabahan, pimpinan SOPD, para tokoh ulama dan masyarakat setempat. (ben/mah/jp).