BREAKING NEWS

Kamis, 13 Maret 2025

Kejaksaan Negeri Barito Kuala Gelar Pasar Murah Ramadan

MARABAHAN- Kejaksaan Negeri Barito Kuala menggelar Pasar Murah Ramadan 1446 Hijriah/ 2025 Masehi bagi masyarakat. 

Kegiatan dilaksanakan di depan Kantor Kejari Batola, Jalan Putri Junjung Buih Kelurahan Ulu Benteng, Kecamatan Marabahan, Kabupaten Barito Kuala, Kamis (13/3/2025). 

Paket bahan pokok yang berisi minyak goreng, tepung terigu, gula pasir, susu kental manis, sirup, dan teh tersebut dapat di beli masyarakat dengan harga Rp50.000 per paket. 

Kepala Kejaksaan Negeri Barito Kuala, Yussie Cahaya Hudaya S.H., M.Kn, mengatakan, bahwa dalam pasar murah Ramadan ini, paket yang di sediakan sebanyak 300 paket yang dapat dibeli dengan voucher yang di sediakan oleh panitia sehari sebelumnya atau masyarakat dapat membelinya secara langsung. 

"Jadi, Kejaksaan hadir tidak hanya pada aspek penegakan hukum saja, tetapi juga hadir untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan di bulan Ramadan," ujar Yussie Cahaya Hudaya. 

Dalam pasar Murah Ramadan yang di gelar Kejari Batola itu, terlihat masyarakat sangat antusias untuk berbelanja guna untuk kebutuhan sehari-hari. (fah/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes