BREAKING NEWS

Jumat, 21 Maret 2025

Hj Fathul Jannah : Pasar Murah, Pemberian Paket Sembako dan Sunatan Masal Bermanfaat bagi Masyarakat

KANDANGAN- Ketua Tim Penggerak PKK Kalimantan Selatan, Hj Fathul Jannah Muhidin melalui Ketua I Bidang Pembinaan Karakter Keluarga TP-PKK Provinsi Kalsel, Hj Masrupah Syarifuddin mengapresiasi dengan terus dilaksanakannya kegiatan bakti sosial.

Apresiasi tersebut disampaikan saat memberikan pada acara Sunatan Masal, Pasar Murah, dan Pemberian Paket sembako dalam rangka Hari Kesatuan Gerak (HKG) PKK Ke-53 yang berlangsung di GOS Aluh Idut, Kandangan HSS, Jum'at (21/03/2025) pagi.

Acara tersebut merupakan kerja sama antara Tim Penggerak PKK Kalsel dengan Dinas Kesehatan Kalsel, Dinas Perdagangan Kalsel, Dinas Perkebunan dan Peternakan Kalsel dan Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan.

Dalam sambutan tertulisnya yang dibacakan Hj Masrupah, Ketua Tim Penggerak PKK Kalsel, Hj Fathul Jannah Muhidin mengatakan, bahwa penyelenggaraan Bakti Sosial yang diinisiasi oleh PKK Kalsel tersebut merupakan bagian dari program kerjanya yang harus dirasakan langsung manfaatnya oleh masyarakat.

"Alhamdulillah, setelah dibeberapa tempat kita juga laksanakan, hari ini kami hadir di Kabupaten Hulu Sungai Selatan untuk melaksanakan beberapa kegiatan, yakni Sunatan Masal, Pasar Murah dan Pemberian Paket Sembako,” ujarnya.

Menurutnya, Pasar Murah, Pemberian Paket Sembako maupun Sunatan Masal ini dapat bermanfaat bagi masyarakat, terlebih dalam menghadapi hari raya idul fitri yang akan berlangsung beberapa hari ini.

"Kami berharap, kegiatan ini semakin merekatkan silaturrahmi di antara kita semua. Kita dapat saling berbagi, saling membantu, dan saling tolong-menolong dalam kebaikan dan kepedulian,” tambahnya.

Sebanyak 50 anak mengikuti sunatan massal yang terbagi di 2 kecamatan yakni, Kecamatan Kandangan dan Kecamatan Nagara yang merupakan salah satu bentuk bakti sosial untuk membantu masyarakat yang kurang mampu.

Hj Fathul Jannah Muhidin juga memberikan pesan kepada anak-anak yang mengikuti sunatan massal.

"Kepada ananda semuanya yang akan disunat, ibu berpesan agar kalian tenang, dan jangan takut saat disunat nanti, karena sunat ini juga bagian dari sunah bagi kita sebagai umat Nabi Muhammad SAW. Mudah-mudahan kalian tumbuh menjadi anak yang shaleh, cerdas, berakhlak mulia, dan berbakti kepada orang tua, agama, dan negara," jelasnya.

Sementara itu, Ketua Tim Penggerak (TP) PKK Kabupaten Hulu Sungai Selatan, Hj Mustaidah Syafrudin Noor mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Tim Penggerak Provinsi Kalimantan Selatan yang telah mempercayakan kegiatan tersebut di daerahnya.

"Ini merupakan suatu kebanggaan bagi kami dan insya Allah ini benar-benar bermanfaat dan dirasakan langsung oleh mmasyarakat kami,” ujarnya.

Ia .engatakan, bahwa akan terus berkoordinasi dan berkolaborasi dengan PKK Provinsi untuk memastikan program-program PKK dapat terus berjalan dengan baik dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat.

Pada kesempatan yang sama, Wakil Bupati Hulu Sungai Selatan, H Suriani, menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh terhadap kegiatan ini. 

Ia menegaskan, bahwa Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan akan terus bersinergi dengan PKK dalam menjalankan berbagai program sosial yang berfokus pada kesehatan, ketahanan pangan, dan kesejahteraan masyarakat.

"Kegiatan seperti ini sangat berarti bagi masyarakat, terutama dalam membantu mereka yang membutuhkan, apalagi menjelang Idul Fitri. Kami berharap sinergi antara PKK dan pemerintah daerah dapat terus terjalin untuk memberikan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat Hulu Sungai Selatan,” ujarnya.

Sementara itu, salah satu penerima manfaat, Siti Aisyah (43), warga Kandangan, mengungkapkan rasa syukurnya atas bantuan sembako yang diterimanya.

"Alhamdulillah, bantuan ini sangat membantu kami dalam mempersiapkan kebutuhan menjelang Idul Fitri. Semoga kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan menjangkau lebih banyak masyarakat yang membutuhkan,” ujarnya dengan penuh haru.

Acara ini diakhiri penyerahan secara simbolis paket sembako kepada warga yang membutuhkan, lalu dilanjutkan dengan foto bersama. (md/iwn/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes