TAMIANG LAYANG- Kapolres Barito Timur, AKBP Eddy Santoso, turut berpartisipasi dalam kegiatan Penanaman Jagung Serentak 1 Juta Hektare yang digelar di Desa Murutuwu, Kecamatan Paju Epat, Selasa (21/01/2025).
Kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam mendukung program Asta Cita Presiden RI guna memperkuat ketahanan pangan nasional dan mewujudkan swasembada jagung pada tahun 2025.
Kegiatan penanaman dilaksanakan di lahan milik Empas yang terletak di RT 04 Desa Murutuwu. Dari total lahan seluas 2 hektare, area seluas 0,75 hektare telah ditanami jagung sebagai tahap awal pelaksanaan program.
Kapolres Barito Timur, AKBP Eddy Santoso, menegaskan, bahwa Polri mendukung penuh program pemerintah yang bertujuan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, khususnya di sektor pertanian.
"Kami akan terus bersinergi dengan berbagai pihak guna memastikan ketahanan pangan nasional terjaga serta memberikan rasa aman bagi para petani dan masyarakat secara umum," ujarnya.
Ia berharap, program ini mampu memberikan dampak positif dalam mempercepat pencapaian swasembada jagung dan mendukung kebutuhan pangan nasional.
"Selain itu, juga meningkatkan perekonomian petani di tingkat daerah hingga nasional," jelas AKBP Eddy Santoso.
Kegiatan tersebut turut dihadiri Pj Bupati Barito Timur, Wakil Ketua II DPRD Bartim, Perwakilan Kejaksaan Negeri Bartim, Kadis Pertanian dan Ketahanan Pangan Bartim, Perwakilan TNI, kelompok tani, perusahaan swasta, serta tamu undangan lainnya. (zi/iwn/jp).