BREAKING NEWS

Selasa, 10 Desember 2024

Sekda Buka MTQ Ke-50 HSS di Padang Batung

KANDANGAN- Ribuan warga Kecamatan Padang Batung dan sekitarnya tumpah ruah memenuhi kawasan Kantor Kecamatan, bahkan lalu lintas di jalan poros Kalimantan bagian timur ini menjadi macet akibat banyaknya masyarakat yang hadir. 

Hal ini karena Padang Batung menjadi tuan rumah penyelenggaraan Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) Nasional Ke-50 Tingkat Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS). 

Acara ini dihadiri dan dibuka secara langsung oleh Sekretatis Daerah (Sekda) Kabupaten Hulu Sungai Selatan, H Muhammad Noor, mewakili Pj Bupati, Endri, yang dilaksanakan di panggung utama halaman Kantor Camat Padang Batung, Minggu (8/12) malam. 

Dalam sambutan tertulis yang dibacakan Sekda, Pj Bupati Endri, menyambut baik kegiatan ini. Ia berharap kepada masyarakat Padang Batung khususnya agar ikut berpartisipasi mendukung dengan turut hadir menyaksikan berbagai cabang lomba yang dilaksanakan, agar MTQ ini menjadi lebih meriah. 

"Kepada para peserta agar momentum ini dijadikan ajang silaturrahmi dan saling mengenal guna bertukar ilmu. Persaingan jangan dijadikan permusuhan, kalah menang itu biasa. Niatkan kegiatan ini untuk syiar islam dan kecintaan kepada Al-Qur'an," ucapnya. 

"Dengan berkah MTQ ke-50 ini, semoga kita semua termasuk golongan yang bertaqwa dan lebih mampu memahami serta mengamalkan isi kandungan Al-Qur'an sebagai pedoman hidup," jelasnya.

Sebelumnya, Plt. Camat Padang Batung, Busyairi, menyampaikan, ucapan selamat datang. Menurutnya, kegiatan MTQ ini akan mempertandingkan 40 cabang lomba dan dilaksanakan selama 4 hari dari tanggal 09 sampai dengan 12 Desember 2024.

"Peserta yang mengikuti kegiatan ini 549 orang yang terdiri dari 410 peserta dan 139 pendamping. Adapun total hadiah yang akan diberikan sebanyak Rp449 juta, dan khusus untuk juara umum perorangan maupun kafilah masing-masing Rp15 juta," ungkapnya.

Dikatakannya, untuk dana penyelenggaraan berasal dari DPA APBD Perubahan Kecamatan Padang Batung, kontribusi Pemerintah Desa, sumbangan dari Kementerian Agama dan PT. Antang Gunung Meratus. 

Acara Pembukaan MTQ ini diisi dengan pengibaran bendera LPTQ diiringi Mars dan Hymne MTQ oleh paduan suara para siswa SMPN 1 Padang Batung. Pembukaan sendiri secara simbolis ditandai dengan penabuhan alat musik terbang oleh Sekda dan Camat, bersama-sama dengan undangan VIP yang hadir. Acara lebih meriah dengan hiburan madihin kocak yang menampilkan Jhon Tralala Group, Banjarmasin. 

Diantara tamu VIP yang turut hadir dalam kegiatan ini adalah Wakil Bupati HSS Terpilih Pilkada 2024, H Suriani, dan Bupati HSS Periode 2013-2023, H Ahmad Fikry, beserta istri. 

Turut hadir pula perwakilan LPTQ Provinsi Kalsel, Ketua MUI HSS, para Asisten, Staf Ahli dan seluruh Kepala Organisasi Perangkat Daerah, tokoh agama dan masyarakat lainnya. (ari/jp). 
 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes