BREAKING NEWS

Kamis, 26 September 2024

Digelar Peringatan Maulid Nabi di Masjid Miftahurrahman Kelurahan Pelambuan

BANJARMASIN- Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H di Masjid Miftahurrahman Jalan Sutoyo S Komplek Arrahaman Kelurahan Pelambuan, Banjarmasin Barat, Kota Banjarmasin, Kalsel, berlangsung dengan penuh khidmat, Rabu (25/9). 

Acara ini diselenggarakan oleh Pengurus Masjid Miftahurrahman bekerjasama dengan masyarakat di sekitaran masjid.

H Alwin, selaku ketua panitia mengingatkan, bahwa Maulid Nabi SAW bukan sekadar rutinitas tahunan, tapi sebagai momen memperkuat kecintaan umat muslim kepada Rasulullah SAW dan dapat meneladani akhlak mulia serta perjuangan Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari. 

"Semoga acara ini menjadi sarana memperkuat kecintaan dan iman kepada Rasulullah SAW sebagai teladan utama umat islam," ujar H Alwin.

Hal senada juga disampai oleh H Supardji selaku Ketua Pengurus Masjid Miftahurrahman periode 2024- 2028 yang menyatakan, bahwa pentingnya meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW sebagai pedoman hidup dalam berbagai aspek kehidupan. 

"Peringatan ini merupakan bentuk syukur atas kelahiran Nabi Muhammad SAW yang membawa ajaran islam dan iman kepada Allah SWT serta pemahaman akhlak yang memandu kita menuju kehidupan kekal di akhirat kelak dan juga merupakan ajang silaturahmi antara pengurus masjid, pemuda masjid dan warga sekitar untuk menguatkan persaudaran dan kekompakan demi kemakmuran masjid seperti yang diajarkan Nabi SAW," ungkap H Supardji. (rhmt/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes