BREAKING NEWS

Selasa, 20 Agustus 2024

Polres Batola Lakukan Pengamanan Haul Ke-129 Datuk H Abdush Shamad dan Milad Ke-324 Syekh Maulana Muhammad Arsyad Al-Banjari

MARABAHAN- Ratusan Personel Polres Barito Kuala, Polda Kalimantan Selatan melakukan pengamanan Haul Datu ke-129 H Abdush Shamad Bin H Jamaluddin dan Milad ke-324 Syekh Maulana Muhammad Arsyad Al-Banjari, di Mesjid Nurul Anwar atau Mesjid Hijau, Marabahan, Batola, Minggu (18/8). 

Kapolres Barito Kuala AKBP Anib Bastian, melalui Kasi Humas, Iptu Marum mengatakan, bahwa pengamanan di tengah masyarakat itu merupakan salah satu bentuk dukungan partisipasi Polres Barito Kuala dalam turut melancarkan penyelenggaraan kegiatan haul tersebut. 

"Harapan kami, dengan adanya pengamanan Polri tersebut dapat memberikan kontribusi Positif kepada masyarakat," harapnya. 

Koordinator Pengamanan, Kabag Ops Polres Batola, Kompol Sony Fratago Lumban Gaol, menambahkan, bahwa dalam pengamanan tersebut dikerahkan sebanyak 100 personel yang di plot beberapa lokasi.

"Selain di lokasi Mesjid Hijau tempat pelaksanaan haul, personel juga ditempatkan di setiap persimpangan dan disepanjang jalur  yang dilalui jamah haul," ujar Kompol Sony. 

Ditempat terpisah, Kasat Lantas Polres Batola, AKP Rachmat Endro Suprapto, mengatakan, bahwa pengaturan dan pengamanan jalur dilaksanakan dalam rangka menciptakan kamseltibcar lantas pada saat berlangsungnya pelaksanaan haul. 

Selain itu, kata AKP R. Endro Suprapto, kegiatan tersebut juga sebagai upaya kepolisian khususnya Satlantas Polres Barito Kuala dalam memberikan pelayanan kepada jamaah agar dapat melaksanakan kegiatan dengan nyaman dan aman tanpa ada hambatan.

"Sekanjutnya, kegiatan dapat berjalan lancar di saat dalam perjalanan baik menuju haul ataupun setelah kembalinya jamaah semua dalam keadaan selamat tanpa ada yang mengalami kecelakaan lalu lintas di jalan raya," ujarnya. 

Pengamanan haul tersebut mendapatkan apresiasi oleh pihak keluarga yang disampaikan oleh KH. Asqalani.

"Saya ucapkan terimakasih atas partisipasi Polres Batola yang telah melakukan pengamanan sehingga kegiatan dapat berjalan khidmad  tertib, aman dan lancar," ungkapnya. (hru/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes