BREAKING NEWS

Jumat, 26 Juli 2024

Pemkab HSS Perkuat Komitmen Jaminan Kesehatan melalui Forum PESIAR

KANDANGAN- Pemerintah Kabupaten Hulu Sungai Selatan bersama jajaran BPJS mengadakan pertemuan penting, Kamis (25/7) di Aula Rakat Mufakat Kantor Bupati HSS. 

Pertemuan ini bertujuan untuk memperkuat koordinasi dan komunikasi terkait pelaksanaan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di wilayah Kabupaten HSS.

Pertemuan tersebut dihadiri Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda HSS, H Zulkipli, beserta sejumlah pejabat penting lainnya, termasuk Kepala BPKPD, Kepala Dinas Kesehatan, Kepala Dinas Dukcapil, perwakilan Bappelitbangda, perwakilan Dinas Sosial, dan perwakilan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa. 

Selain itu, turut hadir perwakilan dari Pemerintah Desa Pendulangan, Desa Sirih Hulu, dan Desa Bajayau Lama. Sedangkan dari pihak BPJS, hadir Kepala Kantor Cabang Barabai, Muhammad Masrur Ridwan, dan Kepala Kantor Cabang HSS, Zainah Astuti.

Pelaksanaan pertemuan ini berfokus pada pemantapan Forum PESIAR (Petakan, Sisir, Advokasi, Registrasi) Peserta JKN Kabupaten HSS tahun 2024. Forum PESIAR merupakan langkah strategis dalam memastikan setiap warga Kabupaten HSS mendapatkan akses JKN dengan baik dan tepat sasaran.

Pemkab HSS menunjukkan komitmen tinggi dalam memfasilitasi kepesertaan masyarakat pada JKN. Dengan harapan seluruh warga dapat menikmati layanan kesehatan yang merata dan berkualitas. 

Pertemuan ini juga menjadi momentum penting untuk mengevaluasi dan memperbaiki sistem yang ada sehingga tujuan universal health coverage dapat tercapai.

Dengan adanya Forum PESIAR, diharapkan masyarakat Kabupaten HSS semakin sadar akan pentingnya JKN dan semakin mudah dalam mengakses layanan kesehatan yang disediakan. Pemerintah Kabupaten HSS bertekad untuk terus berinovasi dan meningkatkan layanan demi kesejahteraan masyarakat. (ari/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes