TAMIANG LAYANG- Seorang pekerja tewas tertimpa alat berat dalam insiden kecelakaan kerja di proyek perbaikan jalan longsor di RT 04, Desa Bamban, Kecamatan Benua Lima, Kabupaten Barito Timur, Rabu (17/7) pagi.
Dari rekaman video berdurasi 26 detik yang beredar memperlihatkan detik-detik nahas saat alat berat yang sedang dievakuasi tiba-tiba jatuh dan menimpa pekerja tersebut. Suara dalam rekaman tersebut menggambarkan kejadian tragis itu.
"Kejadian di Bamban, kejepit alat berat, kejepit alat berat, buhannya evakuasi alat langsung kejepit."
Ketua Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Bamban, Kecamatan Benua Lima, Eleknita, membenarkan adanya kecelakaan tersebut.
"Kejadiannya sekitar pukul 07.30 WIB. Kepala korban pecah dan langsung meninggal dunia," ujarnya. Eleknita langsung turun ke lapangan untuk memantau situasi.
Diketahui, korban bernama Rahmani (49) warga Desa Sinar Baru, Kecamatan Rantau Badauh, Kabupaten Barito Kuala, Kalsel. Tubuh korban terlihat ditutupi terpal dan daun pisang di lokasi kejadian.
Relawan dari Tamiang Layang dan Pasar Panas segera meluncur ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) untuk membantu proses evakuasi korban. Hingga berita ini diturunkan, pihak berwenang masih melakukan penyelidikan lebih lanjut terkait insiden ini.
Terpisah, Kapolres Barito Timur, AKBP Viddy Dasmasela, melalui Kapolsek Benua Lima, Iptu Rabin Agusta membenarkan peristiwa nahas tersebut.
"Kami sudah di TKP menunggu (identifikasi) Polres Barito Timur," kata Rabin saat dikonfirmasi via WhatsApp. (zi/jp).