BREAKING NEWS

Rabu, 03 Juli 2024

Asisten I Setda Bartim Hadiri Raker Laporan Realisasi Semester I APBD 2024 di DPRD

TAMIANG LAYANG- Asisten I Setda Barito Timur, Ari Panan P Lelu menghadiri rapat kerja laporan realisasi semester I dan prognosis untuk 6 bulan berikutnya Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah atau APBD Tahun 2024.

Rapat yang diagendakan oleh DPRD Barito Timur tersebut dipimipin Wakil Ketua I DPRD Bartim, Ariantho S Muler dan diikuti Anggota DPRD lainnya. Rapat dilaksanakan di ruang rapat DPRD setempat, Selasa (2/7) siang. 

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Sekretaris Bappeda, Kabid Akutansi, Kabid Pajak, Kabid Retribusi dan beberapa undangan lainnya.

Usai raker, Ari Panan P Lelu mengatakan, bahwa dalam rapat tersebut, dibahas tentang target Pendapatan Asli Daerah atau PAD dan realisasi anggaran dievaluasi kembali dalam APBD Perubahan Tahun Anggaran 2024 untuk  capaian yang maksimal. 

Kemudian, kegiatan pekerjaan proyek fisik yang dilaksanakan. Mengingat saat ini musim hujan.

"Selain itu, tindak lanjut rapat untuk pajak reklame Bacalon Bupati atau Wabup Pilkada 2024. Dengan harapan kiranya dapat persetujuan," jelas Ari Panan P Lelu. (zi/jp). 

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes