TAMIANG LAYANG- Pj Bupati Bartim, Indra Gunawan menyampaikan, atas nama pemerintah daerah mengucapkan terimakasih dan penghargaan kepada seluruh anggota DPRD Barito Timur atas apresiasinya terhadap penandatanganan nota kesepakatan KUA PPAS Tahun Anggaran 2024.
"Ini merupakan langkah awal untuk kita merancang APBD tahun anggaran 2024. Dengan harapan nantinya dapat menunjang pembangunan di Bartim," ujar Pj Bupati Bartim, Indra Gunawan saat diwawancarai wartawan usai penandatangan KUA PPAS APBD TA 2024 di ruang rapat DPRD setempat, Kamis (26/10).
Pj Bupati Bartim mengatakan, apa yang tertuang untuk pembangunan dalam APBD 2024 tersebut, diharapkan dapat tepat sasaran, dan mensejahteraan masyarakat Barito Timur.
"Tentunya hal itu untuk menjadi peningkatan kualitas dan kuantitas kesejahteraan masyarakat Bartim," ujarnya.
Pj Bupati Bartim juga mengatakan, bahwa program yang akan dilaksanakan di tahun 2024 nanti sudah di sepakati bersama para organisasi perangkat daerah (OPD) setempat.
"Hal itu tentunya dengan tujuan untuk adanya target yang ingin dicapai, terukur, dan pembangunan yang akan dilaksanakan sudah ditetapkan titik sasarannya," demikian Pj Bupati Bartim. (zi/jp).