BREAKING NEWS

Kamis, 07 September 2023

BBPOM Palangka Raya Laksanakan Kampanye Pengunjung Pasar Dermaga Muara Teweh

MUARA TEWEH- Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Palangka Raya laksanakan Kampanye Pengunjung Pasar. Kali ini sasarannya warga yang berkunjung di pasar Rakyat Dermaga Muara Teweh, kabupaten Barito Utara, Rabu (6/9).

Kegiatan yang dilaksanakan tersebut sebagai implementasi program terpadu Nasional pasar pangan aman berbasis komunitas di daerah, yang mana bertujuan meningkatkan kepedulian dan pengetahuan pengunjung dan komunitas pasar lainnya mengenai keamanan pangan.

Dalam kesempatan itu, Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) Palangka Raya didampingi oleh petugas dari Dinas Perdagangan dan Perindustrian Kabupaten Barito Utara.

Fadhriah, S.Farm, Apt selaku Ketua Tim Program Pasar Pangan Aman Berbasis Komunitas BBPOM Palangka Raya menyampaikan, bahwa kegiatan Kampanye Pengunjung Pasar di Kabupaten Barito Utara akan digelar selama dua hari yakni pada tanggal 6 sampai dengan 7 September 2023.

"Sasaran dua tempat. Yaitu hari ini di Pasar Rakyat Karya I Dermaga dan Kamis besok di pasar Pendopo Muara Teweh," ucap Fadhriah.

Ditempat terpisah, Kepala Balai Besar POM Palangka Raya, Drs. Safriansyah., Apt., M. Kes menyampaikan, bahwa kegiatan Kampanye Pasar yang dilaksanakan di Kabupaten Barito Utara tersebut sebagai kelanjutan dari tahapan program terpadu Nasional pasar pangan aman berbasis komunitas dengan tujuan agar seluruh komunitas pasar maupun masyarakat umum memiliki kesadaran dan kewaspadaan dalam memilih produk pangan aman dan bermutu.

"Sehingga dapat memberikan manfaat kesehatan dan peningkatan kualitas bagi hidup seluruh masyarakat," ungkapnya. (dsk/my/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes