BREAKING NEWS

Sabtu, 26 Agustus 2023

Camat Patangkep Tutui Imbau Kades Terpilih Mengayomi Seluruh Warganya

TAMIANG LAYANG- Camat Patangkep Tutui, Kabupaten Barito Timur, Simon Stevins Oktavianus menghimbau kepada kepala desa terpilih agar mengayomi seluruh warganya.

"Kalau sudah menjadi pemimpin, jangan ada lagi berkubu," kata Simon kepada awak media ini, Kamis (24/8).

Simon menjelaskan, bahwa pihaknya setiap kali menghadiri serah terima jabatan (Sertijab) kepala desa selalu menekankan agar warga semuanya bisa dikoordinir dan diayomi.

"Tidak ada lagi tebang pilih, karena sudah menjadi seorang pemimpin," terangnya.

Caman Simon juga meminta kepada kades terpilih agar menjalankan visi dan misi yang dituangkan dalam Rencana Pembangunan Jangka Menengah Desa (RPJMDes) juga disesuaikan dengan visi dan misi kabupaten.

"Tujuannya agar dalam pembangunan di desa dan kabupaten selaras," demikian Simon. (zi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes