KANDANGAN- Dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara 1 Juli 2023 mendatang, Satlantas Polres Hulu Sungai Selatan menggelar Safety Riding di Lapangan 2 Desember, Stadion Ganda HSS, Jumat (23/6).
Kegiatan bertajuk Safety Riding Competition tersebut diikuti berbagai komunitas dan club motor di wilayah HSS.
Kapolres HSS, AKBP Leo Martin Pasaribu menjelaskan, bahwa Safety Riding adalah bagian dari gerakan meningkatkan kesadaran dan pentingnya menjaga keselamatan berkendara, serta menerapkannya dalam keseharian.
"Jadi, bukan kegiatan seremonial semata. Tapi sebagai contoh dengan harapan meminimalisir kecelakaan lalu lintas," ujar Kapolres HSS.
Kapolres juga berpesan kepada seluruh peserta untuk berperan aktif menjaga keamanan berkendara.
"Untuk itu, budayakan sejak dini anak-anak kita dengan mengenalkan safety riding tanamkan kesadaran sopan dan patuh dalam berlalu lintas," demikian Kapolres HSS. (ari/jp).