BREAKING NEWS

Kamis, 24 November 2022

HMI Banjarmasin Tetap Lanjutkan Konfercab


BANJARMASIN- Dinamika organisasi memang harus ada. Tergantung bagaimana nahkodanya menyetir. Dari tanggal 21 hingga 23 November 2022 digelar Konferensi Cabang (konfercab) Himpunan Mahasiswa Islam Kota Banjarmasin, Rabu (20/11)

Para peserta Konfercab sempat memanas. Pasalnya, dari hari kedua forum terus tertunda dan mengalami pergesekan antar kader dalam forum persidangan.

Nurdin Ardalepa dan panitia menyatakan forum KONFERCAB HMI mulai kurang kondisif, tapi tidak dibatalkan.

"Ada beberapa hal yang membuat ini harus. Demikian diantaranya tensi forum yang semakin naik, batas waktu sewa serta rundown kegiatan yang telah habis," ujar Nurdin.

Ia mengakui, pleno 2 laporan pengurus HMI Cabang Banjarmasin belum selesai dan terjadi keributan dalam forum, yang tidak diketahui penyebabnya. Keributan terjadi pada saat Pleno 2 laporan pengurus HMI.

"Konfercab HMI Banjarmasin ke 41 tidak dibatalkan, dan akan dilaksanakan secepatnya," ujarnya.

Nurdin menyebut, konfercab itu bukan sekedar mengumpulkan pendukung. Namun, ada proses yang harus dijalankan salah satunya adanya panitia resmi. (mi/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes