BREAKING NEWS

Selasa, 18 Oktober 2022

Siaga Bencana, Polres Barito Timur Apel Gelar Personel dan Sarpras

TAMIANG LAYANG- Memasuki musim hujan tahun ini, Polda Kalimantan Tengah beserta polres jajaran harus menghadapi kemungkinan terjadinya bencana banjir di wilayah hukumnya.

Menyikapi hal tersebut, Jajaran Polres Bartim, Polda Kalteng melaksanakan Apel Gelar Personel dan Sarana dan Prasarana (Sarpras) Siaga Bencana di halaman Mapolres setempat, Selasa (18/10).

Apel tersebut dipimpin langsung Kapolres Barito Timur, AKBP Viddy Dasmasela, S.H, S.I.K, dan dihadiri Wakapolres Bartim, para PJU, Kabag, Kasat, Kasi, dan Polsek jajaran.

Dalam arahannya, Kapolres Barito Timur, AKBP Viddy Dasmasela, S.H., S.I.K., mengatakan, apel gelar pasukan ini merupakan bentuk kesiapan dalam menanggulangi bencana, khususnya kebakaran hutan dan lahan serta banjir.

"Dengan apel penggelaran kesiapan personel serta sarana dan prasarana ini, kita dapat melihat bahwa Polres Barito Timur bersama stakeholder terkait selalu siap setiap saat apabila ada bencana yang menimpa di Kabupaten Barito Timur, baik karhutla maupun bencana banjir," ujar AKBP Viddy.

Dalam apel sarpras siaga bencana ini, ujar kapolres, turut dilibatkan sejumlah personel. Diantaranya TNI, BPBD, serta pihak perusahaan dan relawan.

Di tempat yang sama, Kasihumas Polres Barito Timur, AKP Suhadak menambahkan, bahwa Polres Barito Timur sudah memetakan daerah rawan banjir dan karhutla.

"Dalam apel personel dan sarpas ini, diharapkan anggota dan stakeholder terkait untuk siap dan siaga jika bencana terjadi, lebih baik siap walaupun tidak digunakan, dari pada tidak siap ketika digunakan," ujarnya.

Meski demikian kata AKP Suhadak, pihaknya mengajak masyarakat untuk bersama-sama berdoa dan berusaha menjaga alam.

"Agar bencana seperti banjir dan karhutla tidak melanda Kabupaten Barito Timur," harapnya. (zi/zrd/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes