BREAKING NEWS

Rabu, 19 Oktober 2022

Kapolsek Dusun Tengah Pimpin Anev Dalam Rangka Peningkatan Kinerja Personel

TAMIANG LAYANG- Setelah apel pagi, Jajaran Polsek Dusun Tengah, Polres Barito Timur, Polda Kalimantan Tengah melaksanakan Anev (Analisa dan Evaluasi) kinerja anggota guna meningkatkan kinerja dalam pelaksanaan kerja anggota. 

Anev tersebut dipimpin Kapolsek Dusun Tengah, Ipda Supriyadi, S.H., M.H di diwarung kopi Presisi Polsek Dusun Tengah, Rabu (19/10).

Hadir dalam Anev tersebut, Waka Polsek Dusun Tengah, Ipda Siswanto, Kasubsektor Ipda Edy Sutrisno, para Kanit, dan Bhabinkamtibmas serta anggota polsek.

Kapolres Barito Timur, AKBP Viddy Dasmasela, S.H., S.I.K melalui Kapolsek Dusun Tengah, Ipda Supriyadi, S.H., M.H. menyampaikan, bahwa anev ini dilaksanakan sebagai bentuk pengawasan dan pengendalian pimpinan kepada bawahan.

Dalam kesempatan itu, Ipda Supriyadi juga menyampaikan terkait dengan pemberantasan narkoba, pemberantasan judi, pelayanan publik yang maksimal dan menjaga harkamtibmas.

Kapolsek menekankan dan mengingatkan, kepada semua anggota untuk meningkatkan kinerja, serta iman dan taqwa kepada Tuhan YME.

"Dan juga selalu menjaga kesehatan diri dan keluarga," demikian kapolsek. (zi/yfh/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes