BREAKING NEWS

Jumat, 16 Juli 2021

Bakti Sosial Dalam Rangka HUT Kodam VI Mulawarman

BANJARMASIN- Moment perayaan HUT ke-63 tahun 2021, Kodam VI/Mulawarman menggelar beberapa  kegiatan Bakti Sosial dengan menyerahkan tali asih dan bingkisan seperti Anjangsana ke 228 anak yatim dari 11 panti asuhan, Anjangsana ke 100 Warakawuri dan pembagian Sembako. 
 
Untuk diwilayah Kalimantan Selatan, kegiatan ini juga dilaksanakan diseluruh jajaran Korem 101/Antasari, sedangkan untuk bingkisan bantuan Pangdam Vl/Mulawarman untuk di Korem 101/Antasari dilaksanakan di Aula Korem 101/Antasari, Jum’at (16/07/2021).

Sambutan Pangdam Vl/Mulawarman Mayjen TNI Heri Wiranto, M.M., M.Tr. (Han) yang dibacakan oleh Danrem 101/Antasari mengatakan, bahwa ini merupakan salah satu wujud kepedulian yang dilakukan Kodam VI/Mulawarman dalam membantu mengatasi serta meringankan beban masyarakat terutama pada masa pandemi COVID-19.

"Pada hari ini, Kodam VI/Mulawarman akan memberikan bantuan sembako sebanyak 1.500 paket yang akan didistribusikan kepada masyarakat di wilayah Kodam VI/Mulawarman yaitu wilayah Balikpapan 900 paket, Korem 091/Aji Surya Natakesuma 200 paket, Korem 092/Maharajalila 200 paket dan Korem 101/Antasari 200 paket," ujarnya.
Menurutnya, kegiatan bakti sosial ini juga merupakan bagian Binter TNI AD dalam membantu pemerintah daerah untuk mengatasi kesulitan masyarakat. 

"Saya berharap kegiatan ini akan semakin mempererat semangat kekeluargaan, silaturahmi dan kebersamaan antara segenap Keluarga Besar Kodam VI/Mulawarman dengan masyarakat," harapnya.

"Semoga kegiatan semacam ini hendaknya menjadi agenda kegiatan sosial kemasyarakatan yang digelar secara teratur serta berkelanjutan, sehingga dapat berdampak positif bagi masyarakat," imbuhnya.

Ia juga berharap, kegiatan bakti sosial ini akan sedikit membantu bagi masyarakat yang membutuhkan terutama dalam membantu mengatasi berbagai kesulitan yang dialami akibat dampak Pandemi COVID-19.

Hadir dalam acara penyerahan bantuan tersebut Danrem 101/Antasari Brigjen TNI Firmansyah, para Kasi Kasrem, Dandim 1007/Banjarmasin, Para Dan/Kabalak Aju dan para pengurus Persit Korem 101/Antasari. (qi/li/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes