BREAKING NEWS

Senin, 12 April 2021

Anggota DPRD Kalsel Wahyudi Rahman Sosialisasikan Perda di Kandangan

KANDANGAN- Anggota Fraksi PDI Perjuangan DPRD Provinsi Kalimantan Selatan, Wahyudi Rahman, SE, MM, Sosialisasikan Peraturan Daerah (Perda) yang merupakan salah satu kewajiban Dewan. 

Kegiatan yang berlangsung di Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Hulu Sungai Selatan itu, dihadiri perwakilan masyarakat dari tiap kecamatan se-Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS).

Kali ini, Peraturan Daerah (Perda) yang disosialisasikan adalah Perda Nomor 05 Tahun 2016 tentang Penyelenggaraan Kesejahteraan Sosial. Sebagai narasumber yang memberikan ulasannya yaitu, Ir. Yuspianor, ST. dan Fitriansyah.

Wahyudi Rahman menjelaskan, bahwa tujuan sosialisasi Perda ini agar masyarakat mengetahui sektor-sektor apa saja yang menjadi tanggung jawab Pemprov Kalsel, dalam upaya pemenuhan kesejahteraan sosial masyarakat. Selain itu, dijelaskan pula siapa saja yang menjadi sasaran program kesejahteraan sosial itu.
Anggota Komisi IV DPRD Kalsel ini  mengajak masyarakat untuk berperan aktif memanfaatkan peluang kerjasama dengan Pemprov Kalsel dalam implementasi program-program peningkatan kesejahteraan sosial masyarakat.

"Program-program peningkatan kesejahteraan masyarakat ini sudah disetujui oleh DPRD Kalsel, sehingga perlu peran aktif masyarakat untuk dapat mengaksesnya maupun mengawasi pelaksanaannya," kata Wahyudi.

Pada kegiatan tersebut, peserta terlihat sangat antusias. Hal ini tercermin dari sejumlah pertanyaan yang diajukan oleh para peserta, baik yang ditujukan ke narasumber maupun ke Wahyudi Rahman yang juga Wakil Ketua DPD PDI Perjuangan Kalsel ini.

Diantaranya tentang tidak validnya data penerima bantuan sosial yang digulirkan Pemerintah Pusat, Provinsi, Kabupaten maupun Desa. 

Selain itu, juga masukan agar dilakukan pendampingan dalam penanganan kesehatan masyarakat, setelah tidak adanya lagi program Jamkesda yang saat ini terintegrasi ke sistem JKN-KIS. (sar/li/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes