Jurnalispost.online
- untuk menekan seminimal mungkin penyebaran wabah virus korona (covid-19),
Pemda Kapuas mendirikan Pos antisipasi di perbatasan.
" Kita
apresiasi sikaf diambil Pemda Kapuas, dengan berdirinya pos antisipasi covid-19
di jalur transportasi darat perbatasan di trans Kalimantan merupakan langkah
tepat" tegas Wakil Ketua I DPRD Kabupaten Kapuas, Yohanes melalui telpon
selulernya kemarin 22/3.
Jalur darat
yang berdiri pos antisipasi covid-19 Kabupaten Kapuas diperbatasan KM 14
Kecamatan Kapuas Timur penghubung Kalteng-Kalsel, dan diperbatasan Kecamatan
Basarang-Kabupaten Pulang Pisau.
Legislator
yang juga Ketua DPC PDIP Kapuas ini menjelaskan setidaknya alur masuk orang
melalui perbatasan akan terkontrol guna menekan dan mencegah wabah covid-19
masuk Kapuas.
Kemudian,
lanjut Anes sapaan akrab legislator ini, menghimbau masyarakat agar
bisa menerapkan social distancing.
"
Social distancing, menjaga jarak dan mengurangi kegiatan diluar rumah
berkumpulan warga berjumlah banyak" jelas Anes.
Biasakan
menjaga kesehatan, dengan pola hidup sehat, mulai dari diri pribadi dan
masing-masing keluarga di rumah tangga.
Sementara
itu, Kapolsek Kapuas Timur, IPTU. Siti Rabiatul turut serta memberikan
apresiasinya,dan akan memberikan bantuan personil pengamanan.
" Kita
dukung pemerintah daerah dalam pencegahan dan antisipasi covid-19, personil
Polsek akan diperbantukan pengamanan di Pos yang lagi dibangunan saat ini"
ucap Kapolsek Kapuas Timur, IPTU, Siti Rabiatul melalui pesan singkat
selulernya kemarin.
Untuk
menentukan personil bantuan/mengawal pengamanan, masih dikoordinasikan ke
atasan dalam hal ini Polres Kapuas, karena efektip penempatan pos antisipasi covid-19
di perbatasan mulai besok (senin 23/3) dan untuk perbantuan/pengawalan keamanan
adalah tanah nya Kabupaten, pungkas Kapolsek, (her/ros/jp)