BREAKING NEWS

Jumat, 21 Februari 2020

Melalui Kegiatan MTQ Ke-IX Kita Pererat Ukuwah Islamiah



TAMIANG LAYANG - Wakil Bupati Kabupaten Barito Timur. Habib Said Abdul Saleh, telah melepas peserta dari 10 Kecamatan untuk memeriahkan pawai ta'aruf Musabakah Tilawatil Quran (MTQ) ke IX di Desa Mungkur Nanakan, Kecamatan Awang, Rabu (19/02) sore.

Habib Said Abdul Saleh, mengatakan Pawai ta'aruf ini, merupakan salah satu rangkaian kegiatan dalam memeriahkan MTQ Tingkat Kabupaten Ke IX, sehingga sebagai Pemerintah Daerah kami berharap kegiatan MTQ ini dapat berjalan dengan lancar, sesuai dengan apa yang kita harapkan bersama, jelasnya.

“Para kafilah pun harus bisa menunjukkan kemampuan penampilannya, karena MTQ Tingkat Kabupaten ini, merupakan pencarian juara, sehingga nantinya para pemenang akan kita ikutkan pada MTQ tingkat provinsi Kalteng di Buntok pada maret mendatang, ucap wakil Bupati.

Selain itu Ketua DPRD Kabupaten Bartim Provinsi Kalteng. Nur Sulistio mengharapkan dalam pelaksanaan MTQ ke IX Tingkat Kabupaten Barito Timur ini, agar mampu meningkatkan kecintaan dalam membaca serta mengamalkan isi kandungan Al-Quran dalam kehidupan sehari-hari.

“Kami berharap dari kegiatan MTQ ke IX yang di laksanakan di Kecamatan Awang ini, menjadi tempat untuk kita mempererat tali silaturahmi dan mencintai, serta mendalami dan mengamalkan Al– Quran dalam kehidupan kita sehari – hari, baik dalam keluarga, masyarakat dan bernegara,” kata Nur Sulistio di sela-sela kegiatan saat melepas peserta Pawai Ta’afut di desa Wungkur Nanakan, Kecamatan Awang.

Pria yang akrab dengan wartawan ini, menjelaskan semoga kegiatan MTQ ini dapat berjalan dengan lancar, sesuai dengan apa yang di harapkan, sehingga nantinya memberi kesan bagi masyarakat khususnya bagi umat Islam untuk mempererat ukuwah islamiah dengan sesama.

“Jadikan lah Al-Quraan sebagai keteladanan dengan kecintaaan di hati kita untuk membaca dan mengamalkan Al-Quran dalam kehidupan kita sehari-hari,”harap Nur Sulistio.  

Untuk Pelaksanaan MTQ Tingkat Kabupaten ke IX yang berlangsung di Kecamatan Awang tersebut, di mulai dari 19 hingga 21 februari 2020/1441 Hijriah, pungkasnya.(zi/li/jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes