BREAKING NEWS

Rabu, 26 Februari 2020

DPRD Tabalong Temui Manajemen RS Badaruddin Kasim



TANJUNG -  Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Tabalong, Jurni, menyambangi Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Badaruddin Kasim, di Maburai, Kecamatan Murung Pudak, Kabupaten Tabalong, Senin (17/02).

“Kedatangan kader Partai Golkar tersebut, setelah mendapat aduan dari masyarakat saat blusukan ke Kecamatan Muara Uya beberapa waktu lalu, karena tentang adannya dugaan penolakan oleh pihak RSUD Badaruddin Kasim, terhadap seorang pasien dalam keadaan sakit parah, dan di tolak dengan alasan ruang perawatan penuh.

Masih menurut Jurni, dari informasi yang ia himpun saat blusukan ke Kecamatan Muara Uya, pasien tersebut, merupakan rujukan dari Puskesmas Muara Uya, oleh pihak RSUD Badaruddin Kasim di tolak dan di arahkan ke RS di Kabupaten Balangan.

Namun sayangnya dalam perjalanan dari RSUD Badaruddin Kasim menuju Balangan pasien tersebut, meninggal dunia.

“Kami hanya ingin memastikan, apakah itu benar terjadi di sini, kalau memang itu benar terjadi, maka apakah itu sudah sesuai dengan SOP,” Ungkapnya kepada awak media usai menemui manajemen RSUD Badaruddin Kasim.

Masih menurut Jurni, meski saat ini informasi yang tersebar di masyarakat masih simpang siur dan belum terbukti kebenarannya.

Namun, jika seandainya kejadian tersebut benar-benar terjadi maka, ini mutlak kesalahan pihak RSUD Badaruddin Kasim.

“Jadi kami rasa tidak boleh rumah sakit menolak, karena yang sifatnya darurat itu harus segera di tangani,” ucapnya.

Jurni menambahkan, hasil dari pertemuan kali ini, pihak Rumah Sakit Badaruddin Kasim berjanji akan segera melakukan investigasi.

“Mereka tidak tau persis kejadiannya, mereka meminta waktu untuk menyelidiki. Mereka minta waktu satu minggu,” jelas Jurni.

Selain itu Kabag TU RSUD Badaruddin Kasim, Sapril, mengaku belum mengetahui pasti kebenaran dari informasi tersebut. Menurutnya, informasi yang belum terbukti kebenarannya itu hanya akan mencoreng nama baik serta keberadaan rumah sakit dalam hal memberikan pelayanan.

Meski begitu, ia tidak menutup diri dengan segala macam aduan yang pihaknya terima. Ia berjanji, akan melakukan investigasi lanjutan untuk mencari tahu kebenaran informasi tersebut.

“Akan kita inventigasi lagi, kalau perlu hari ini juga kita investigas sampai malam,” pungkasnya.(klik/Jp).

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes