BREAKING NEWS

Rabu, 08 Januari 2020

Syukuran Ke-45 Tahun H Ibnu Sina Melaunching Sebuah Buku



Tepat tanggal 4 Januari 2020. Walikota Banjarmasin H Ibnu Sina berumur 45 tahun. Acara syukuran atas diberikan nikmat umur panjang oleh Allah SWT pun digelar di Rumah jabatan Walikota Banjarmasin, di Jalan A Yani km 5, Komplek Dharma Praja, Banjarmasin Timur, Sabtu (04/01).

Tampak hadir Wakil Walikota Banjarmasin H Hermansyah beserta istri Hj Siti Fatimah, Forkopimda Kota Banjarmasin, para kepala SKPD lingkup Pemko Banjarmasin. Lalu apa keinginan pria kelahitan tahun 1975 ini, diusianya yang hampir mendaptki setengah abad ini.

Ternyata keinginannya sangat sederhana yakni, ingin anak-anaknya sehat dan diberikan keberkahan dalam hidup mereka. “Doanya untuk ananda Royan dan Ketiga anak saya yang lain, mudah-mudahan diberikan kesehatan, keafiatan dan diberikan keberkahan di setiap langkah mereka,” ucapnya.
Sambil memandang wajah keempat anaknya, Jundi Muhammad, Syarif Hidayatullah, Muhammad Alfatih dan Royyan Fathurrobani, yang terlihat duduk disamping Bundanya, Hj Siti Wasilah.
Kemudian harapan lain yang diucapkan pemimpin kota berjuluk seribu sungai ini adalah mendapat keistiqomahan serta kesehatan untuk dirinya dan seluruh lapisan masyarakat kota ini. 

“Saya memohon doa dari semuanya, mudah-mudahan diusia 45 ini diberikan keistqomahan, kesehatan, keafiatan, sehat bugar dan doa ini semoga kembali ke bapak ibu semua,” katanya.
Di kesempatan tersebut, H Ibnu Sina juga melaunching sebuah buku perjalanan upayanya, menjadikan Kota Banjarmasin sebagai kota sungai dan daerah ekonomi Kalimantan tahun 2025, dalam bentuk pembenahan sungai-sungai untuk kepentingan transportasi dan pariwisata. Buku setebal 24 halaman itu berjudul Sang Inspirator.

Acara Milad yang berlangsung dari pukul 12.00 wita itu juga dirangkai dengan acara khitanan anak keempatnya, Royyan Fathurrobani, pungkasnya.

(humpro-bjm/jp)

Share Berita :

 
Copyright © 2014 Jurnalis Post. Designed by OddThemes