BARABAI- Anggota Komisi V DPR RI
Rifqinizami Karsayuda menegaskan untuk siap memperjuangkan peningkatan
aksesibilitas dari sisi infrastruktur dan perhubungan di Kawasan Hulu Sungai
Kalimantan Selatan.
“Khususnya wilayah Kabupaten Hulu
Sungai Tengah dan Kabupaten Tabalong, adapun tambah Rifqinizami, poin
penting dari perwujudan dukungan tersebut adalah ke depannya, ia
akan mengusulkan adanya keberadaan bandara yang representatif dan direct dari
Hulu Sungai ke Jakarta,”Harapnya.
Bahkan, bukan hanya usulan bandara
yang direct ke Jakarta. Namun ia juga akan memperjuangkan
adanya bandara yang terhubung ke wilayah Balikpapan serta Penajam Paser Utara
selaku calon Ibu Kota Negara (IKN) Indonesia yang baru nantinya.
Selain bandara, kami juga ingin
terus memperbaiki sektor-sektor infrastruktur yang lain, ungkap Rifqinizami
usai menerima kunjungan audiensi perwakilan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Hulu
Sungai Tengah dan DPRD Tabalong, di Ruang Rapat Komisi V DPR RI, Gedung
Nusantara, Senayan, Jakarta, Kamis (16/01).
Selain itu, ia juga mengungkapkan
akan terus memperjuangkan pembangunan infrastruktur di Kabupaten Tabalong.
Sebab menurut Rifqinizami Karsayuda, Kabupaten Tabalong adalah satu
dari dua Kabupaten penting di Kalsel yang langsung berbatasan darat dengan
calon IKN yang baru yaitu Kabupaten Penajam Paser Utara.
“Oleh karena itu, Kalsel sekarang
sedang meng-exercise RT/RW-nya untuk menyiapkan diri sebagai daerah
penyangga IKN. Katakanlah, jika kita bangun jalur Kereta Api (KA) dari calon
IKN ke Tabalong, maka jaraknya hanya sekitar satu jam lebih hemat waktu.
Untuk itu kami memang sedang mempersiapkan Kabupaten Tabalong termasuk wilayah
Hulu Sungai sebagai penyangga pangan dan perumahan IKN,” Tegas Rifqinizamy.
Tak hanya itu, legislator daerah
pemilihan Kalimantan Selatan I ini, mengajak DPRD yang ada di wilayah Kalsel,
khususnya DPRD Hulu Sungai Tengah dan DPRD Tabalong bersama-sama turut
mengimbau Gubernur Kalsel, agar mengusulkan kepada Presiden untuk menyiapkan
salah satu Istana Kepresidenan di Hulu Sungai. Tujuannya agar akses ke wilayah
Hulu Sungai akan semakin terbuka. Maka dengan semakin terbukanya akses membuat
wilayah Hulu Sungai semakin maju dan tergali potensinya, termasuk objek wisatanya.